Mahasiswa Introvert Ingin Terkenal di Organisasi ? Begini caranya

Organisasi merupakan suatu wadah di lingkungan kampus yang menjadi tempat berkumpulnya sejumlah mahasiswa dalam menjalankan kegiatan diluar teknis perkuliahan resmi di kelas yang sudah diatur secara kurikulum

Kegiatan tersebut diantaranya adalah study tour, seminar, workshop, bakti sosial dan lain-lainnya tergantung kegiatan yang ingin diselenggarakan. Selain itu organisasi dalam suatu kampus biasanya juga mewakili kampus untuk menghadiri beberapa kegiatan kerja sama dengan kampus lain

Setiap tahun biasanya suatu organisasi kampus akan membuat pendaftaran dan tidak semua mahasiswa bisa bergabung karena biasanya akan dilakukan seleksi. Nah khusus untuk kamu yang sudah berhasil masuk ke organisasi tetpai memiliki sifat introvert, Kamu bisa loh ikut eksis meskipun memang secara kenyataan mayoritas mahasiswa ekstrovert lebih banyak yang eksis di suatu organisasi

Hal ini dikarenakan mereka cenderung lebih vokal dalam berdiskusi ataupun kegiatan suatu acara tapi bukan brarti kamu gak bisa eksis ya. Jikalau kamu tidak memiliki keberanian ataupun kemampuan vokal seperti teman-teman ekstrovert, cobalah eksis dengan cara lain seperti membantu senior dalam berbagai acara misalkan yang berkaitan dengan administrasi, dokumentasi, meeting kecil dengan dosen pembina organisasi, menjadi notulensi, merekap hasil rangkuman dan menginfokan di grup Whatsapp, hingga jika kamu punya kemampuan akademik kamu bisa menjadi pengajar di lingkungan organisasi kamu atau kamu punya bakat design kamu bisa bantu mengembangkan acara dari kemampuan design kamu

Perrcayalah hal ini akan membuat kamu menjadi eksis dan tidak akan kalah dari teman kamu yang vokal tadi karena sebagian besar anggota organisasi akan menganggap kamu sebagai orang penting yang berada dibelakang layar dan sangat mungkin kamu dapat diangkat menjadi wakil ketua, sekretaris ataupun bendahara organisasi karena kemampuan kamu tersebut yang dapat dianggap sebagai Orchestra atau playmaker dalam sebuah organisasi

Jadi untuk kamu yang introvert jangan berkecil hati ya, coba cari aktivitas yang bisa kamu lakukan untuk membuatmu bisa eksis karena dalam organisasi yang paling penting itu adalah Keaktifan dari anggota. Sukses dan jangan ragu untuk mencoba ya :)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mahasiswa Introvert Ingin Terkenal di Organisasi ? Begini caranya"

Posting Komentar